Diposting Pada: Sabtu, 05 Mei 2018
PPDB MAN 2 Kota Jambi


PPDB MAN 2 Kota JambiKota Jambi (MAN 2 Kota Jambi) - Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Jambi membuka PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) Tahun Pelajaran 2018/2019, dengan melalui 2 jalur yaitu Jalur Tes dan Jalur Non Tes.

1. Jalur Tes adalah proses penerimaan peserta didik baru dengan menggunakan nilai ujian tertulis sebagai dasar seleksi.
2. Jalur Non Tes adalah penerimaan peserta didik baru berdasarkan afirmasi (keberpihakan) terhadap warga sekitar atau apresiasi
prestasi dengan kriteria utama bukan nilai hasil seleksi.

Jalur Non Tes terdiri dari :
2.1 affirmasi (keberpihakan) untuk warga sekitar sekolah yang dibuktikan dengan Kartu Keluarga (KK) asli , KTP asli orang tua dan surat
keterangan berdomisili calon peserta didik dari kelurahan yang menunjukan bahwa yang bersangkutan telah menetap dialamat
tersebut lebih dari 4 tahun.
2.2 Apresiasi prestasi siswa dalam bidang pembelajaran, Iptek, Seni, Olah Raga, dan lain-lain.
Dibuktikan dengan perolehan medali emas, perak, perunggu pada KSM, OSK, OSP, OSN, AKSIOMA atau ajang kompetisi sejenis lainnya
yang diselenggarakan Kementerian Agama, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Pemerintah Daerah, LIPI

Calon Peserta didik baru diharapkan mempersiapkan file surat keterangan telah mengikuti UN dan file pas foto 4x6 yang harus di upload pada form pendaftaran.

Info lebih lanjut bisa dilihat di brosur PPDB TP 2018/2019 yang bisa diunduh pada link: http://mdrsh.id/web/unduh.php?id=2942134586237890899 atau di menu info terbaru. (len)

 


24530x
Dibaca

Berita Lainnya:

  1. PENTAS TEATER RASA KONSER 1256x dibaca
  2. MAN 2 Kota Jambi, Menggebrak Awal Tahun Dengan Predikat Jawara 1642x dibaca
  3. Ambalan Sunan Kalijaga-Cut Nyak Dien, Gugus Depan 03.123-03.124 MAN 2 Kota Jambi SIAP SEDIA MEMBANGUN KEUTUHAN NKRI 1074x dibaca
  4. Bravooo, MAN 2 Kota Jambi membawa Piala Juara Umum dan beberapa Medali 706x dibaca
  5. Wajib Baca, Persiapan Tes Tertulis PPDB MAN 2 Kota Jambi 3582x dibaca

Halaman ini diakses pada 19-05-2024 04:36:08 wib
Diproses dalam waktu : 0.327 detik
Diakses dari ip address: 172.70.178.162
Copyright © 2018 Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi - Allright Reserved